Follow us:

Sudah Islamkah Kita?

Islam artinya tunduk, patuh, dan selamat. Sudahkah kita tunduk, patuh dan selamat? Islam berarti ketundukan total kepada Allah SWT. Sudah totalkah kita menjalankan apa yang dikehendaki Allah SWT? Selain diri yang selamat, seorang muslim berarti juga harus mampu menyelamatkan orang lain, orang-orang disekitarnya. Sudah selamatkah kita?

 

Menjadi islam atau selamat adalah tujuan setiap manusia, yaitu selamat di dunia dan di akhirat. Begitulah doa kita selama ini, yang selalu kita panjatkan dan mohonkan kepada-Nya. Namun, apakah hidup kita sudah memproses diri untuk menuju selamat? Menuju islam? Sesuai dengan apa yang Allah jelaskan dalam Al Quran? Menjadikan Al Quran satu-satunya tuntunan hidup kita?

 

Selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu, berapa banyakkah waktu yang kita dialokasikan untuk mengenal Allah SWT? Lalu keseharian kita, sudahkah sesuai dengan tuntunan Allah SWT? Bagaimana kita menjalani hidup selama di dunia, sehingga bisa selamat di akhirat? Pernahkah hal ini terlintas dan terpikir oleh kita?

 

Mari kita renungkan QS. Al Hadid [57]: 20 “Ketahuilah, sesungguhnya kehidupan dunia itu hanyalah permainan dan sendagurauan, perhiasan dan saling berbangga di antara kamu serta berlomba dalam kekayaan dan anak keturunan, seperti hujan yang tanam-tanamannya mengagumkan para petani; kemudian (tanaman) itu menjadi kering dan kamu lihat warnanya kuning kemudian menjadi hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang keras dan ampunan dari Allah serta keridaan-Nya. Dan kehidupan dunia tidak lain hanyalah kesenangan yang palsu.”

 

Ternyata kehidupan dunia tidak lain hanyalah senda gurau dan kesenangan yang palsu. Kehidupan yang sesungguhnya dan abadi hanyalah kehidupan akhirat. Dan untuk mendapatkan keselamatan di akhirat, dunia adalahjalan kita dalam meraih Ridha-Nya.

 

 

DT/0004/B/BS/2021

Share This:

Leave Your Comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright 2021 All Rights Reserved