Follow us:

Mungkinkah Manusia Berakhlaq Mulia?

Seringkali manusia mempertanyakan tujuan hidupnya. Berupaya mencari jati dirinya, tetapi tidak tahu harus kemana. Al Quran sebagai Theory of Everything seharusnya disadari akan mampu menjawab semua pertanyaan tentang kehidupan. Hanya saja, tahukah caranya?

Allah menjelaskan bagaimana manusia diminta menguswah Rasul sebagai suri tauladan. Dalam surat Al Ahzab: ayat 21 dikatakan “Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah.

Dalam ayat ini jelas Allah menyuruh manusia untuk mencontoh Rasul. Pertanyaannya, apa yang dicontoh? Tahukah bagaimana mencontoh Rasul? Di dalam hadis dikatakan : “Aku tinggalkan kepada kamu dua perkara, kamu tidak akan tersesat selamanya selama kamu berpegang dengan kedua-duanya, yaitu kitab Allah (Alquran) dan Sunahku.” (HR Al-Hakim).

Al Quran akan membentuk akhlaqul karimah manusia. Bagaimanakah caranya? Tentu saja dengan mengikuti dan mencontoh Rasul yang dijelaskan dalam sunnah Rasul. Apakah sudah dilakukan? Marilah direnungkan bersama. (**)

 

AR/005/B/BS/VI/2021

Share This:

Leave Your Comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright 2021 All Rights Reserved